Kucing Norwegian Forest

Kucing Norwegian Forest atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan kucing hutan norwegia merupakan salah satu ras kucing domestic yang berasal dari Norwegia. Seperti kebanyakan ras kucing lain yang memiliki keunikan tersendiri, ras kucing Norwegian Forest juga memiliki keunikan yang ada pada bulunya.

Bulu kucing Norwegian Forest akan menjadi panjang dan juga tebal pada saat musim dingin tiba, dan ketika memasuki musim semi maka bulu tersebut akan menipis serta mengalami kerontokan. Kebanyakan kucing Norwegian Forest dengan warna gelap akan cenderung memiliki bulu yang lebih pendek daripada kucing yang bewarna terang.

Jenis Ras Kucing Norwegian Forest

Norwegian Forest dikenal juga dengan Skogkatt yang memiliki arti kucing hutan dan sebutan lain yang akrab dengannya adalah Wegie. Penampilan kucing mirip dengan kucing Maine Coon membuat orang mengira jika kedua ras kucing ini memiliki hubungan sejak dahulu, namun Wegie adalah ras dengan karakteristik sendiri yang berbeda.

Kucing ini tergolong kucing yang memiliki perkembangan yang lambat, hal ini dikarenakan untuk mencapai perkembangan fisik dan juga emosionalnya yang penuh membutuhkan waktu yang lumayan lama. Kucing ini terkenal baik dalam beradaptasi dengan iklim, karena memang daerah asalnya juga termasuk dalam iklim yang keras. 

Daftar Isi



Sejarah Kucing Norwegian Forest

Kucing Norwegian Forest adalah kucing yang berasal dari Norwegia dan memiliki sebutan skogkatt yang memiliki arti kucing hutan di Norwegia. Kucing ini adalah ras kucing alami, meski mereka memiliki penampilan liar namun kucing ini bukanlah keturunan atau hibrida dari spesies liar manapun.

Norwegian Forest mungkin tiba di Norwegia dari Eropa dan merupakan keturunan kucing domestik yang diperkenalkan ke Eropa Utara oleh orang Romawi. Diperkirakan Norwegian Forest telah ada sejak lama karena beberapa penyebutan kucing besar dengan bulu panjang ada dalam mitologi Nordik.

Sejarah Ras Kucing Norwegian Forest

Perkiraan kapan cerita tentang kucing ini ditulis sangat bervariasi, sebagian besar mitos Nordik diturunkan oleh tradisi lisan dan akhirnya dicatat dalam apa yang disebut puisi Edda, yang dimana ini ditulis antara 800 dan 1200 M. Mitos ini menunjukkan bahwa kucing domestik telah berada di Norwegia selama ratusan atau bahkan mungkin ribuan tahun.

Apakah kucing yang tertulis dalam puisi Edda tersebut merupakan kucing Norwegian Forest atau bukan hal ini masih diperdebatkan. Ketika kucing tiba di negara utara yang kemungkina bisa dengan pemukim, pedagang atau tentara, nenek moyang ras ini mungkin memiliki bulu pendek karena kucing yang diangkut oleh orang Romawi umumnya berasal dari Mesir (kebanyakan berbulu pendek).

Kucing yang bertahan ini kemungkinan telah beradaptasi dengan iklim parah di Norwegia Utara dimana matahari tidak pernah terbenam dari 12 Mei hingga 1 Agustus dan dimana pada musim dingin yang panjang dan gelap telah terbukti menjadi ujian yang berat untuk kucing-kucing ini.

Selama berabad-abad kucing-kucing ini telah berkeliaran di hutan Norwegia dan mereka mengembangkan bulu panjang, padat, tahan air dengan kecerdasan yang cepat dan naluri bertahan hidup yang terasah dengan baik. Upaya pertama yang dilakukan supaya ras ini diakui sebagai ras kucing yang berbeda dilakukan pada tahun 1930an.

Setelah hal tersebut, terjadilah Perang Dunia II yang menyebabkan ras kucing ini hampir punah. Untuk melestarikan kucing ini kembali, akhirnya pada tahun 1970an para penggemar kucing ini pun bekerja dengan mengembangkan kucing Norwegian Forest supaya menghasilkan keturunan dan membuatnya tidak punah.

Wegies (sebutan yang akrab untuk kucing Norwegian Forest) tiba di Amerika Serikat pada tahun 1980. TICA yang pertama kali mengenali tas kucing ini menerima ras kucing Norwegian Forest untuk kompetisi kejuaraan pada tahun 1984 dan selanjutnya ras ini mendapatkan status kejuaraan dari CFA pada tahun 1993. 



Karakteristik Kucing Norwegian Forest

Norwegian Forest adalah kucing yang berukuran besar, kucing jantan dapat memiliki berat hingga 6kg sampai dengan 10kg bahkan lebih dengan kucing Norwegian Forest betina agak lebih kecil. Wegies adalah kucing yang matang perlahan dan tidak tumbuh pada kematangannya sampai kucing ini mencapai usia 5 tahun.

Norwegian Forest memiliki tubuh yang berotot, kokoh dan seimbang. Panjangnya sedang, struktur tulang besar dengan penampilan kuat menunjukkan dada lebar dan lingkar yang cukup besar. Kepalanya berbentuk segitiga sama sisi dengan panjang yang diukur dari bagian luar pangkal telinga hingga titik dagu.

Karakter Ras Kucing Norwegian Forest

Lehernya pendek dan sangat berotot. Hidung lurus dari punggung alis ke ujung hidung tanpa putus. Dahi datar, leher melengkung, dagu tegas dan harus sejajar dengan bagian depan hidung. Profilnya dibulatkan dengan lembut, moncong adalah bagian dari garis lurus yang memanjang ke arah pangkal telinga tanpa bantalan kumis yang jelas.

Kucing Norwegian Forest memiliki telinga berukuran sedang hingga besar, lebar di bagian pangkal, membulat diujung dan terletak di sisi kepala. Matanya besar, berbentuk almond, terbuka dengan baik, diatur sedikit miring dengan sudut luar lebih tinggi dari sudut dalam dan terlihat sangat ekspresif.

Warna mata pada kucing Norwegian Forest biasanya bernuansa hijau, emas, hijau emas, atau tembaga dan pada kucing berwarna putih kemungkinan bisa memiliki mata berwarna biru atau bahkan odd eye. Pada bagian kaki kucing ini memiliki ukuran yang sedang dengan kaki belakang yang lebih panjang dari kaki depan.

Paha kucing ini sangat berotot dengan kaki bagian bawah yang cukup besar. Jika dilihat dari belakang kaki belakangnya lurus, jika dilihat dari depan cakarnya tampak seperti jari kaki keluar. Kucing ini memiliki cakar bulat besar dan kokoh dengan jumbai tebal diantara jari kakinya.

Ekor Norwegian Forest panjang, lebat dan lebih luas pada bagian dasar. Ukuran panjangnya biasanya sama dengan tubuh dari pangkal ekor hingga pangkal leher dan mungkin juga memiliki bulu pelindung. Mereka memiliki bulu lapisan ganda pada tubuhnya, lapisan bawah yang padat, ditutupi oleh bulu pelindung tahan air yang panjang, mengkilap dan halus.

Norwegian Forest  adalah kucing yang lembut dan ramah, mereka adalah kucing yang menyukai anggota keluarga  tetapi tidak menuntut perhatian dan belaian terus menerus. Mereka akan puas berada di ruangan yang sama dengan orang-orang dan bisa menghibur dirinya sendiri jika tidak ada orang dirumahnya.

Meski kucing ini menghargai kebersamaan dengan manusia, namun kucing ini bisa sedikit tertutup dengan orang asing atau pengunjung baru. Mereka bukan kucing pangkuan dan mereka akan berkomunikasi dengan menggunakan suara yang tenang hanya ketika mereka membutuhkan sesuatu seperti makan atau sesuatu lainnya.

Norwegian Forest yang umumnya tinggal di hutan merupakan kucing atletis alami, mereka suka memanjat dan bisa ditemukan di beberapa tempat tinggi yang ada didalam rumah. Selain pemanjat, kucing ini juga tidak akan ragu untuk menangkap ikan yang terlihat di perairan, jadi jika catlovers memelihara ikan di aquarium maka hal ini perlu diperhatikan.

Meski kucing ini menyukai alam bebas, dia bisa tenang dan puas hidup pada lingkungan rumah. Norwegian Forest adalah kucing yang cerdas dan mandiri yang belajar dengan cepat serta memiliki sifat waspada. Kucing ini bisa bermain dan berkembang dengan keluarga sibuk yang mencintainya.



Perawatan Kucing Norwegian Forest

Norwegian Forest terkenal karena bulunya yang panjang, tebal, indah dan memiliki lapisan ganda yang tahan air yang bisa menyesuaikan dengan iklim yang ada. Bulu Wegie akan kusut jika benar-benar tidak diberikan perawatan, akan tetapi untuk ukuran kucing dengan bulu yang panjang kucing ini terhitung tidak membutuhkan banyak perawatan.

Berikan penyisiran atau penyikatan mingguan untuk membantu kucing ini mempertahankan kesehatan bulunya, hal ini dilakukan untuk mengurangi jumlah bulu mati pada tubuhnya dan juga merangsang bulu baru untuk lebih cepat tumbuh kembali. Selain hal ini, lainnya adalah perawatan dasar yang biasanya diberikan pada kucing.

Perawatan Ras Kucing Norwegian Forest

Potong kuku atau cakar kucing secara teratur, lakukan pemotongan sesuai kebutuhan yang biasanya dilakukan seminggu sekali. Pada awalnya hal ini mungkin akan sulit untuk dilakukan, namun ketika kucing sudah terbiasa dengan pemotongan kuku maka ini akan menjadi hal yang mudah.

Periksa selalu kebersihan telinga kucing, telinga kucing yang kotor bisa menyebabkan kemungkinan infeksi karena penumpukan kotoran yang terjadi, selain itu telinga yang kotor juga menjadi tanda kucing terkena earmites. Jika ada kotoran yang terlihat maka segera bersihkan, lakukan dengan teliti dan perlahan, serta jangan sampai membuat telinga kucing terluka.

Dikatakan kucing ini sangat rentan dengan penyakit periodontal, karena itu kebersihan gigi kucing ini perlu untuk diperhatikan. Sikatlah gigi kucing sesering mungkin dengan pasta gigi khusus untuk kucing secara menyeluruh, meski hal ini sulit dilakukan namun usahakan karena hal ini sangat penting untuk kesehatan gigi kucing peliiharaan.

Pemberian obat anti kutu pada kucing sangatlah diperlukan, selain bisa membasmi kutu pada tubuh kucing hal ini juga bisa mengurangi resiko penyakit kulit lainnya yang bisa disebabkan kutu. Pemberian obat kutu kucing perlu dilakukan pengulangan, dengan begitu kucing akan terbebas sepenuhya dari hewan kecil ini.

Selain kebersihan tubuh, kebersihan lingkungan tempat tinggal kucing juga perlu untuk dijaga, Jagalah kebersihan litter box, perlengkapan makan dan juga minum setiap hari, hal ini dilakukan untuk mencegah kemungkinan penyakit yang bisa terjadi pada kucing akibat kotoran atau bakteri yang bisa menempel pada lingkungan kandang.

Norwegian Forest memang kucing yang bisa bertahan hidup di iklim dingin ataupun panas, namun dalam pemeliharaannya disarankan untuk berada didalam ruangan untuk melindungi kucing ini dari penularan penyakit, infeksi virus, serangan dari hewan lain, resiko kecelakaan dan bahkan kemungkinan untuk dicuri oleh seseorang.

Hal terakhir yang perlu dilakukan untuk menjaga kesehatan kucing adalah dengan vaksinasi. Vaksin pada kucing berguna untuk memberikan daya tahan terhadap beberapa virus berbahaya, karena itu vaksin sangatlah penting untuk kucing. Berikan vaksinasi pada kucing dengan lengkap, lakukan pemberian sejak dini dan jangan lupa untuk melakukan pengulangan setiap tahun.



Kesehatan Kucing Norwegian Forest

Semua jenis ras kucing pasti memiliki kemungkinan atau potensi untuk mengembangkan masalah kesehatan yang bersifat genetik entah itu ras kucing alami yang dalam perkembangannya tidak ada campur tangan dari manusia ataupun ras kucing hasil dari persilangan. Hal ini sama dengan manusia yang bisa mewarisi penyakit dari kedua orang tuanya.

Kucing Norwegian Forest umumnya adalah kucing yang sehat dan memiliki masa hidup dengan rentan rata rata mencapai 14 sampai dengan 16 tahun. Beberapa penyakit yang sering terlihat pada ras kucing ini adalah:

  • Penyimpanan Glikogen IV dimana penyakit ini merupakan suatu kondisi langka yang dapat diwariskan. Penyakit ini mempengaruhi metabolisme glukosa yang sebagian besar anak kucing dengan penyakit ini bisa lahir mati atau mati beberapa jam setelah lahir ataupun juga bisa baru menunjukkan tanda tanda pada usia kucing menginjak 5 bulan yang akan mati setelahnya.
  • Kardiomiopati hipertrofik atau HCM dimana ini adalah penyakit jantung yang bisa diturunkan kepada keturunannya.
  • Ginjal polikistik adalah suatu kondisi genetik yang secara progresif menghancurkan ginjal pada kucing.
  • Displasia retina atau cacat mata yang menyebabkan bintik bintik pada retina tetapi tidak memperburuk penglihatan kucing.

Selain beberapa penyakit diatas, kucing Norwegian Forest juga bisa terkena penyakit umum lainnya. Penyakit umum lainnya yang sering terjadi pada kucing adalah obesitas yang disebabkan karena berbagai macam hal. Karena itu, berikan perawatan pada kucing secara maksimal dalam berbagai hal supaya kucing memiliki kesehatan yang baik dan juga selalu dalam kondisi yang baik.



Harga Kucing Norwegian Forest

Keterangan Biaya Adopsi
Harga Kucing Norwegian Forest Import 21.000.000
Harga Kucing Norwegian Forest Lokal 15.000.000
Harga Kitten Norwegian Forest 10.500.000
Harga Kucing Norwegian Forest Dewasa 12.000.000

Menurut beberapa situs yang membahas kucing Norwegian Forest, harga adopsi kucing ini berkisar antara $800 sampai dengan $1.500. Dari harga tersebut maka kemungkinan perkiraan harga untuk kucing Norwegian Forest adalah seperti tabel diatas. Harga yang tertera adalah harga kurs saja, jadi untuk kucing Norwegian Forest import belum ditambahkan biaya lainnya seperti pengiriman dan karantina.

Jangan menjadikan harga Norwegian Forest diatas sebagai harga paten, cukup jadikan sebagai acuan harga saja karena harga kucing Norwegian Forest asli bisa lebih mahal ataupun lebih murah. Demikian informasi mengenai kucing Norwegian Forest, semoga informasi ini bisa bermanfaat dan juga bisa menambah wawasan catlovers semuanya.

Belum ada Komentar untuk "Kucing Norwegian Forest"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel